Strategi Umum dan Menyeluruh Pemasaran



Menurut Assauri (2015:170), Setiap perusahaan dalam memasarkan produknya diharapkan menjalankan strategi pemasaran, sehingga dapat mencapai sasaran yang dituju.
Strategi dapat dinyatakan sebagai dasar tindakan yang mengarahkan kegiatan atau usaha pemasaran dan suatu perusahaan, dalam kondisi persaingan dan lingkungan yang selalu berubah agar dapat mencapai tujuan yang diharapkan.

Dalam menjalankan strategi pemasaran, perusahaan terlebih dahulu melihat situasi dan kondisi pasar dan menilai posisi pasarnya. Setelah diketahui keadaan dan situasi pasar dari produknya, serta posisi perusahaan di dalam produknya, maka dapat ditentukan tujuan dan sasaran apa yang diharapkan akan dapat dicapai dalam pemasaran, dan  bagaimana kegiatan yang harus dilakukan  untuk mencapai tujuan dan sasaran tersebut.

0 komentar:

Post a Comment